Undangan Rapat Pengurus 2016

By January 7, 2016 Pengumuman No Comments

Dalam suasana tahun baru 2016 ini, kami mewakili jajaran Pengurus Adobsi mengucapkan Selamat Tahun Baru 2016. Semoga semangat pergantian tahun ini membawa keberkahan bagi kita semua.

Masih dalam suasana tahun baru 2016, Adobsi mengundang Bapak/Ibu pengurus Adobsi Periode 2014 – 2016 untuk hadir dalam Rapat Kerja 2016 guna melakukan evaluasi atas beberapa kegiatan yang telah dilaksanakan pada tahun 2015 dan membahas agenda kerja yang akan dilaksanakan oleh Adobsi pada tahun 2016 ini. Rapat kerja akan dilaksanakan pada:

hari, tanggal: Selasa, 12 Januari 2016

waktu: pukul 11.00 s.d. 14.00 WIB

tempat: Rumah Makan Palm Resto (Depan Solopos)

Mengingat pentingnya agenda tersebut, kami mohon kesediaan Bapak/Ibu untuk meluangkan waktu hadir dalam kegiatan tersebut. Berikut kami kirimkan undangan resmi yang dapat Bapak/Ibu unduh. Atas perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu, kami mengucapkan terima kasih.

12. Surat Undangan Rakor 2016

Susunan Pengurus Adobsi 2014-2016

Leave a Reply